More Categories

Kamis, 08 Oktober 2015

Resep Es Buah Campur Kuah Jeruk Segar

Resep Es Buah Campur Kuah Jeruk Segar - Siapa tidak mengenal es campur? Siang-siang begini, minuman dingin seperti es campur bisa membuat segar di tenggorokan. Alhasil, banyak orang mencari minuman dingin salah satunya es campur untuk dinikmati.

Banyak cara untuk menyajikan atau cara menghidangkannya. Ada yang dengan paduan sirup merah, santan, maupun susu putih kental. Namun, kali ini dapursaja ingin membuat es campur yang beda dari es campur biasanya. Bisa jadi resep dari dapursaja ini bisa menjadi peluang bisnis kalian.

Es campur yang dapursaja buat ini menggunakan air jeruk yang segar. Maka dari itu, es campurnya terlihat kuning. Sangat terlihat segar bukan? Resep ini dapursaja beri nama Resep Es Buah Campur Kuah Jeruk Segar. Dengan adanya resep es campur kuah jeruk ini, kalian mempunyai peluang untuk menjadikannya sebuah peluang usaha.

Selain itu, Resep Es Buah Campur Kuah Jeruk Segar ini juga bisa kalian buat sendiri di rumah dengan sangat mudah. Rasanya juga sangat enak, dan segar. Sangat pas buat para ibu untuk menyambut sang anak dari pulang sekolah. Dijamin sang anak sangat menyukainya.

Resep Es Campur Kuah Jeruk


Resep Es Buah Campur Kuah Jeruk Segar

Resep Es Buah Campur Kuah Jeruk Segar


Bahan Membuat Es Campur Kuah Jeruk :
  • 150 gram stroberi, belah dua
  • 150 gram semangka, potong bulat
  • 150 gram melon, potong bulat
  • 150 gram lidah buaya
  • 200 gram buah naga, potong bulat
  • 1 sendok teh selasih, seduh

Bahan Kuah:
  • 900 ml air jeruk medan
  • 4 1/2 sendok makan madu
  • 1/2 sendok teh jeruk lemon
  • 300 gram es batu


Cara Membuat Es Campur Kuah Air Jeruk :

  1. Aduk rata air jeruk medan, madu, air jeruk lemon, dan es batu.
  2. Tambahkan Stroberi, semangka, melon, lidah buaya, buah naga, dan selasih.

Untuk 3 gelas

Seperti itulah cara membuat es campur yang menggunakan air perasan jeruk sebagai kuah es campurnya. Sangat mudah sekali bukan? Resep Es Buah Campur Kuah Jeruk Segar ini bisa kalian jadikan resep favorit keluarga. Untuk resep favorit lainnya, kalian bisa buka resep dapursaja lainnya dan temukan resep favorit kalian.

Terimakasih sudah berkunjung ke resep dapursaja. Jangan lupa kunjungi juga resep minuman lainnya, ada minuman hangat dan juga dingin lho. Semoga Resep Es Buah Campur Kuah Jeruk Segar ini bisa bermanfaat untuk kalian semua. Selamat mencoba ya.

Baca Juga:

0 on: "Resep Es Buah Campur Kuah Jeruk Segar"